Rabu, 16 Mei 2012

Jakarta- Dua varian anyar Jeep akhirnya resmi diluncurkan oleh Chryler Indonesi di Jakarta pada hari ini (16/05).

Jeep Wrangler Sahara Arctic limited edition dan Jeep Grand Cherokee Overland datang untuk melengkapi jajaran line up Jeep di tanah air dengan beragam pembaruan yang makin menyempurnakan keberadaanya.



"Dengan kehadiran kedua line-up baru ini diharapkan mampu memberikan lebih banyak lagi pilihan dari Jeep bagi para pengemarnya di tanah air," ujar Chief Marketing Officer Chrysler Indonesia, Rieva Muchin.


Jeep Wrangler Sahara Arctic merupakan varian limited edition dari Jeep yang dibuat dari sebuah inspirasi lingkungan ekstrim di Kutub Utara, dibekali dengan mensin Pentastar 3.6L V6 DOHC 24-Valve VVT, Arctic mampu memberikan tenaga hingga 285 Hp disertai torsi yang menyentuh angka 350 Nm.Seakan tak mau kalah, Grand Cherokee Overland datang dengan penyempurnaan pada bagian transmisi dan sistem suspensinya yang telah menggunakan transmisi 6 speed mengantikan transmisi 5 speed terdahulunya. Di dukung dengan mesin HEMI, 5.7L V8 DOHC, Grand Cherokee Overland mampu menyalurkan tenaga sebesar 325 Hp di 5.200 Rpm serta torsi 520 pada 4.200 Rpm. 


Mengenai harga, Jeep Wrangler Sahara Arctic 2 door dibandrol dengan harga Rp 790 juta, dan untuk yang model 4 pintunya sebesar Rp 850 juta. Sedangkan Grand Cherokee Overland menempati harga Rp 1,35 M.

teks/foto : stanly

Tidak ada komentar:

Posting Komentar